Home Nasional Daerah Olahraga Lifestyle Teknologi Hiburan Ragam Ekonomi Video Indeks
 
Dukung Mompreneurs Hub Awarding Night 2023
Nestlé DANCOW FortiGro dan Single Moms Indonesia Berkolaborasi
Sabtu, 25-03-2023 - 07:44:03 WIB
TERKAIT:
 
  • Nestlé DANCOW FortiGro dan Single Moms Indonesia Berkolaborasi
  •  

    Talkshow Mompreneurs Hub Awarding Night 2023 bersama Sr. Brand Manager PT Nestlé Indonesia, Christian Aldo Simandjuntak, Sekretaris KPPPA RI, Dr. Pribudiarta Nur Sitepu, dan  Head of Training Komunitas Single Moms Indonesia, Siti Meiyana Arafah, sedang membahas program Mompreneurs Hub 2023. (istimewa)


    JAKARTA - SinggalangNews.com, Sejalan dengan kampanye#CintaBundaSempurna yang diusung Nestlé DANCOW Fortigro, kami berkolaborasi dengan Single Mom Indonesia (SMI) dalam menghadirkan pelatihan yang diberikan oleh para ahli terkait untuk mendorong rasa percaya diri ibu tunggal dalam mengasah kreativitas berbisnis.


    Semoga program ini mampu membantu Bunda dalam memberikan kasih sayang maksimal bagi tumbuh kembang buah hati, disampaikan oleh Sufintri Rahayu Direktur Corporate Affairs PT Nestlé Indonesia pada malam penghargaan program Mompreneurs Hub di Jakarta.


    Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia Bintang Puspayoga, menyampaikan penghargaan kepada Nestlé DANCOW Fortigro dan Single Moms Indonesia (SMI) yang telah berkolaborasi hadirkan program Mompreneurs Hub. Pihaknya mengapresiasi setinggi-tingginya inisiatif Nestlé DANCOW Fortigro dan SMI untuk memberikan dukungan bagi para ibu tunggal melalui program pendampingan kewirausahaan.


    Program kolaborasi ini berharap dapat meningkatkan kreativitas dan inovasi para mompreneurs untuk mencapai kemandirian ekonomi, ketahanan keluarga yang bermuara pada pencapaian kesetaraan gender. Bagi para ibu tunggal, program ini tentunya akan membuka peluang yang lebih luas untuk mendukung multi-peran dalam rumah tangga dan merawat tumbuh kembang anak mereka.


    "Dengan berbagai latar belakang dan profesi, perempuan harus terus mengembangkan potensi dirinya sehingga dapat berdaya saing dan produktif, meningkatkan kesejahteraan, serta mendapatkan akses dan kesempatan yang sama untuk memperoleh hasil pembangunan,” ujar Menteri PPPA RI.


    Pendiri Komunitas Single Moms Indonesia Maureen Hitipeuw berterima kasih kepada Nestlé DANCOW Fortigro atas kolaborasi ini. “Kami senang sekali dapat bekerja sama pada program spesial ini, menyaksikan langsung lautan semangat dari para ibu tunggal untuk berdikari dalam memperjuangkan ketahanan finansialnya demi tumbuh kembang Si Buah Hati. Selamat kepada para ibu tunggal yang berhasil masuk sepuluh besar program Mompreneurs Hub."


    Semoga ilmu dan dukungan yang diterima memberikan nilai lebih di masa depannya dengan buah hati tercinta. Terima kasih juga kepada para ibu tunggal lainnya yang telah berpartisipasi. Tetap semangat dan mari berjuang bersama untuk senantiasa wujudkan #CintaBundaSempurna dengan berdikari.


    Mewakili sepuluh besar Mompreneurs Hub, Arlinda Fety Roviana,mengaku sangat bersyukur berhasil terpilih setelah melewati serangkaian seleksi ketat yang membuktikan kerja kerasnya selama ini mengurus buah hati maupun usahanya.


    “Sebagai ibu tunggal, tentunya ada tantangan tersendiri yang terkadang terasa berat dijalani. Dari tantangan pribadi untuk bisa membagi waktu setiap harinya sampai ke faktor eksternal seperti tekanan dari sekitar misalnyaperspektif yang cenderung negatif terhadap ibu tunggal.


    Namun setelah bertemu dengan ibu-ibu tunggal hebat lainnya dan dibekali berbagai coaching bisnis dari para ahlinya, mata saya semakin terbuka. Bahwa lelah ini tak sebanding dengan kesempurnaan cinta yang mengiringi tumbuh kembang Buah Hati, ujarnya.


    Selama proses penyaringan menuju sepuluh besar, tercatat mayoritas usaha yang dilakoni oleh peserta berputar pada bidang makanan dan minuman, jasa layanan, dan aksesori fashion. Namun, terdapat juga peserta yang berusaha di bidang keberlanjutan lingkungan melalui pengolahan berbagai jenis limbah layak kelola.


    Di sisi lain, apresiasi juga disampaikan oleh Wida Septarina, Ketua Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSAI)yang turut hadir pada  acara penghargaan Mompreneurs Hub. “Program ini merupakan platform penting bagi pemberdayaan ibu tunggal melalui kewirausahaan.


    APSAI mendukung upaya-upaya penguatan finansial para ibu tunggal yang artinya juga mendukung kesejahteraan anak-anak. Terima kasih kepada Nestlé DANCOW FortiGro dan SMI yang telah melaksanakan program ini dengan sangat baik.


    Hal ini terbukti sektor swasta di Indonesia memiliki peran strategis untuk turut serta mendukung Ibu sekaligus mendorong pemenuhan hak-hak anak. Semoga dapat menjadi inspirasi bagi perusahaan-perusahaan lain untuk memberikan kesempatan yang lebih luas bagi para ibu tunggal di seluruh Indonesia dalam mewujudkan kesejahteraan bagi keluarga dan khususnya anak-anak, jelas Wida.


    Adapun rangkaian pendampingan yang diberikan di sela-sela tahapan seleksi banyak menyoroti tentang pembekalan menjadi seorang entrepreneur berdikari, yang meliputi tiga topik pembahasan utama berupa komunikasi persuasif, pemasaran digital, dan tata kelola keuangan dalam bisnis. Pendampingan ini difasilitasi oleh para ahli di bidangnya masing-masing, guna memastikan seluruh materi yang disampaikan dapat diterapkan dan berkelanjutan.


    Nestlé DANCOW FortiGro melalui #CintaBundaSempurna merayakan Bunda, termasuk para ibu tunggal dengan segala ketidaksempurnaan yang dimiliki, untuk secara inklusif mendukung para Bunda dalam setiap langkahnya mendampingi tumbuh kembang Si Buah Hati melalui dukungan gizi, stimulasi, dan cinta kasih. (sm)




     
    Berita Lainnya :
  • Peduli Sampah Plastik, Yayasan WINGS Peduli Kampanyeksn #PilahDariSekarang
  • Gerakan Tokopedia Hijau Tingkatkan Bisnis dan Produk Ramah Lingkungan
  • KB Bank Syariah Dapat Penghargaan Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings
  • Peduli Palestina, KNRPP Salurkan Infak Kemanusiaan Lewat BAZNAS RI
  • Datascrip Kenalkan 3 Proyektor Teknologi Laser Ramah Lingkungan
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Peduli Sampah Plastik, Yayasan WINGS Peduli Kampanyeksn #PilahDariSekarang
    02 Gerakan Tokopedia Hijau Tingkatkan Bisnis dan Produk Ramah Lingkungan
    03 KB Bank Syariah Dapat Penghargaan Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings
    04 Peduli Palestina, KNRPP Salurkan Infak Kemanusiaan Lewat BAZNAS RI
    05 Datascrip Kenalkan 3 Proyektor Teknologi Laser Ramah Lingkungan
    06 Service di Auto2000 Berhadiah Sepeda Motor Matik Honda BeAT
    07 Baznas Salurkan 137 Ribu Paket Beras Zakat Fitrah hingga Pelosok Indonesia
    08 Smartfren Community Gelar Program Santri Ngonten 100% Kebaikan
    09 Ramadhan, BAZNAS Bersama INH Bagikan Hidangan Untuk Warga Palestina
    10 Wings Care Rilis So Fresh Minyak Angin Aromatherapy Anti Tepar Saat Mudik Lebaran
    11 Bulan Ramadan, Bank Muamalat dan BMM Gelar Aksi Sosial
    12 JES Bagikan 100 Paket Sembako Untuk Masyarakat Kurang Mampu
    13 Baznas bersama Mitratel Salurkan Paket Ramadhan dan Buka Puasa di 11 Wilayah
    14 Melalui Program “Berbagi Keberkahan Ramadhan 1445 H” AASI Salurkan Donasi Sosial 250 Juta
    15 Bangun Kebersamaan, KPN Corp Selenggarakan Acara Buka Puasa Bersama
    16 Auto2000 Operasikan 9 Posko dan 115 Bengkel Siaga 24 Jam
    17 Musim Mudik Lebaran 2024, Baznas Buka 28 Titik Pos Mudik Siaga
    18 Baznas dan Tokopedia Bagikan 5 Tips Kelola THR dengan Bijak
    19 Bulan Ramadan, Kecap Sedaap Gelar Program Berbagi di 5 Titik lokasi Jakarta dan Bandung
    20 BAZNAS Bersama TNI AL Gelar Buka Puasa Bersama Ojol dan Masyarakat Pesisir di Marunda
    21 Blibli XPO Bandung, Tawarkan Promo Smartphone dan Gadget Hingga Rp5,2 Juta
    22 Sambut Lebaran, Supersol Bersihkan Ikon Wisata Religi Provinsi Banten
     
     
    Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
    © SINGGALANG NEWS