Home Nasional Daerah Olahraga Lifestyle Teknologi Hiburan Ragam Ekonomi Video Indeks
 
Menjelang Ramadan dan Lebaran 1444 H.
Smartfren Optimalkan Internet Makin Andal Dengan Pembangunan CDN
Rabu, 22-03-2023 - 13:04:30 WIB
Agus Rohmat VP Network Operations Smartfren menjelaskan keandalan jaringan Smartfren diberbagai wilayah dalam mendukung momen Ramadan dan di waktu Lebaran 1444 H, nanti. (istimewa)
TERKAIT:
 
  • Smartfren Optimalkan Internet Makin Andal Dengan Pembangunan CDN
  •  

    BOGOR - SinggalangNews.com, Untuk menyambut bulan Ramadan dan Lebaran 1444 H. Smartfren melakukan perluasan coverage dan implementasi sejumlah titik Content Delivery Network (CDN) memperkuat kualitas jaringan di seluruh wilayah operasional.


    Inisiatif dilakukan untuk memastikan pelanggan selalu menikmati layanan telekomunikasi terbaik dari Smartfren, khususnya dimomen Ramadan, Idul Fitri 1444 H. dan mengatisipasi jaringan mudik lebaran 2023.


    Agus Rohmat, VP Network Operations Smartfren mengatkan, "Perluasan coverage ini dilakukan di tingkat kabupaten dengan penambahan sejumlah BTS yang berfungsi memperkuat jaringan di setiap wilayah. Adapun dari penambahan tersebut coverage dan kapasitas Smartfren secara nasional meningkat mencapai 12,3%."


    Sedangkan di setiap wilayah operasional Smartfren berhasil meningkatkan 10% di Jawa Barat; 3% di Sumatera Utara; 10% di Sumatera Selatan; 3% di Jabodetabek; 9% di Jawa Tengah; 4% di Jawa Timur; dan 7% di Sulawesi serta Kalimantan.


    Ia menyebutkan, khusus untuk wilayah Bogor, coverage Smartfren ditargetkan mencapai 95% dari total populasi pada 2023 ini. Perluasan tersebut antara lain dilakukan di sejumlah wilayah seperti Dramaga, Ciampea, Puncak-Ciawi, Megamendung, dan jalur menuju Sukabumi/Cianjur.


    Untuk menurunkan latency, yaitu tingkat respon jaringan yang sangat menentukan pengalaman pelanggan saat mengakses berbagai konten dan aplikasi menggunakan internet, Smarfren berinvestasi di core network dengan membangun CDN yang berfungsi sebagai cache sehingga mempersingkat waktu yang diperlukan untuk mengirim serta menerima data.


    Adapun CDN tersebut diletakkan di 7 kota di Indonesia yang menjadi titik perlintasan data dari berbagai wilayah, yaitu di Medan, Bandung, Tangerang, Yogyakarta, Banjarmasin, Surabaya, Makassar.


    “Inisiatif penguatan jaringan ini kami lakukan 100% untuk Indonesia dengan mempertimbangkan perilaku serta kebutuhan digital masyarakat. Lewat optimasi jaringan dan perluasan coverage ini akan semakin banyak masyarakat yang bisa menikmati jaringan internet Smartfren, ungkap Agus. 


    Kemudian dengan dukungan CDN yang lebih mutakhir ini pelanggan bisa mendapatkan pengalaman latensi yang lebih baik dan andal, terutama menjelang Ramadan, Idul Fitri 1444 H. dan musim mudik lebaran 2023.


    Optimasi dan perluasan coverage ini merupakan kegiatan yang rutin dilakukan, di berbagai kota serta jalur mobilitas masyarakat yang berada di seluruh Indonesia. Dengan optimasi jaringan yang secara rutin dan terus-menerus dilakukan, pelanggan semakin dimanjakan dengan internet yang semakin lancar.


    Khusus untuk momen Idul Fitri 1444 H. dan mudik lebaran, Smartfren juga menyiagakan tim khusus yang siaga 24 jam memantau serta menangani keluhan pelanggan, 337 unit BTS Mobile dan NOC yang terus memantau kondisi jaringan, pungkasnya. (sm_r)




     
    Berita Lainnya :
  • Peduli Palestina, KNRPP Salurkan Infak Kemanusiaan Lewat BAZNAS RI
  • Datascrip Kenalkan 3 Proyektor Teknologi Laser Ramah Lingkungan
  • Service di Auto2000 Berhadiah Sepeda Motor Matik Honda BeAT
  • Baznas Salurkan 137 Ribu Paket Beras Zakat Fitrah hingga Pelosok Indonesia
  • Smartfren Community Gelar Program Santri Ngonten 100% Kebaikan
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Peduli Palestina, KNRPP Salurkan Infak Kemanusiaan Lewat BAZNAS RI
    02 Datascrip Kenalkan 3 Proyektor Teknologi Laser Ramah Lingkungan
    03 Service di Auto2000 Berhadiah Sepeda Motor Matik Honda BeAT
    04 Baznas Salurkan 137 Ribu Paket Beras Zakat Fitrah hingga Pelosok Indonesia
    05 Smartfren Community Gelar Program Santri Ngonten 100% Kebaikan
    06 Ramadhan, BAZNAS Bersama INH Bagikan Hidangan Untuk Warga Palestina
    07 Wings Care Rilis So Fresh Minyak Angin Aromatherapy Anti Tepar Saat Mudik Lebaran
    08 Bulan Ramadan, Bank Muamalat dan BMM Gelar Aksi Sosial
    09 JES Bagikan 100 Paket Sembako Untuk Masyarakat Kurang Mampu
    10 Baznas bersama Mitratel Salurkan Paket Ramadhan dan Buka Puasa di 11 Wilayah
    11 Melalui Program “Berbagi Keberkahan Ramadhan 1445 H” AASI Salurkan Donasi Sosial 250 Juta
    12 Bangun Kebersamaan, KPN Corp Selenggarakan Acara Buka Puasa Bersama
    13 Auto2000 Operasikan 9 Posko dan 115 Bengkel Siaga 24 Jam
    14 Musim Mudik Lebaran 2024, Baznas Buka 28 Titik Pos Mudik Siaga
    15 Baznas dan Tokopedia Bagikan 5 Tips Kelola THR dengan Bijak
    16 Bulan Ramadan, Kecap Sedaap Gelar Program Berbagi di 5 Titik lokasi Jakarta dan Bandung
    17 BAZNAS Bersama TNI AL Gelar Buka Puasa Bersama Ojol dan Masyarakat Pesisir di Marunda
    18 Blibli XPO Bandung, Tawarkan Promo Smartphone dan Gadget Hingga Rp5,2 Juta
    19 Sambut Lebaran, Supersol Bersihkan Ikon Wisata Religi Provinsi Banten
    20 Sekarang! Beli Tiket XXI Makin Mudah dengan DANA
    21 Menjelang Lebaran Baznas RI Salurkan Zakat Fitrah kepada 250 Mustahik di Kampung Mongol Bogor
    22 Tokopedia Berikan Tips Mudik Lebaran dengan Aman dan Nyaman
     
     
    Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
    © SINGGALANG NEWS