Home Nasional Daerah Olahraga Lifestyle Teknologi Hiburan Ragam Ekonomi Video Indeks
 
Dorong Usaha Mikro Mustahik BAZNAS dan BCA Syariah Berkolaborasi
Selasa, 13-09-2022 - 21:46:24 WIB
Secara simbolis BCA Syariah salurkan bantuan pendanaan melalui BAZNAS yang diserahkan oleh Nadia Amalia Sekarsari Sekretaris Perusahaan PT Bank BCA Syariah, di Kantor Kecamatan Pulo Gadung, Jakarta Timur, Selasa (13/9/2022). (Istimewa)
TERKAIT:
 
  • Dorong Usaha Mikro Mustahik BAZNAS dan BCA Syariah Berkolaborasi
  •  

    JAKARTA - SINGGALANGNEWS.COM, Untuk mendorong ekonomi pelaku usaha mikro, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) RI berkolaborasi dengan BCA Syariah, memberikan pelatihan agar usaha mereka terus tumbuh berkembang.


    Dalam kolaborasi kali ini, salah satunya yang dilakukan yaitu, dengan memberikan pelatihan manajemen keuangan dan pemasaran kepada 30 pelaku usaha mikro yang akan diberdayakan melalui program Bank Zakat Mikro.


    Secara simbolisasi pemberian bantuan dilakukan di Kantor Kecamatan Pulo Gadung, Jakarta Timur, Selasa (13/9/2022). Pada kesempatan yang sama, turut diserahkan zakat nasabah BCA Syariah ke BAZNAS secara simbolis sebesar Rp91.624.288, untuk memperkuat program microfinance.


    Disampaikan oleh Plt. Direktur Pendayagunaan dan Layanan UPZ dan CSR, Eka Budi Sulistyo, di Jakarta, Selasa (13/9/2022), "Alhamdulillah, BAZNAS sangat mengapresiasi upaya BCA Syariah untuk mendukung kemajuan pelaku usaha mikro. Ini merupakan bentuk kepedulian BCA Syariah dan para nasabahnya yang patut menjadi teladan baik untuk kita semua."


    Kata Eka, mengelola keuangan dan menyusun rencana bisnis menjadi skill yang harus dimiliki mustahik dalam menjalankan usaha. Dengan memiliki manajemen keuangan dan perencanaan bisnis yang baik, pelaku usaha mikro akan bisa mengatur aset yang dimiliki untuk memberikan nilai keuntungan dan juga dapat survive dalam menghadapi kondisi pasar yang terus berkembang.


    "Dengan begitu, kelangsungan usaha bisa lebih terjaga baik secara jangka pendek maupun jangka panjang. Hal ini tentu sejalan dengan visi BAZNAS yang terus berkomitmen untuk menyejahterakan masyarakat. Semoga niat baik kita semua diberkahi oleh Allah SWT. Terima kasih kami sampaikan kepada BCA Syariah dan seluruh nasabahnya," ujar Eka.


    Direktur BCA Syariah Pranata mengatakan, “BCA Syariah menjalankan amanah dari nasabah untuk menyalurkan zakat melalui lembaga yang terpercaya dan memiliki kredibiltas yang baik."


    Ia menegaskan, Zakat yang kami salurkan kepada BAZNAS ini merupakan dana zakat yang terkumpul dari nasabah BCA Syariah yang memanfaatkan fitur autodebet zakat pada produk dana yang dimiliki BCA Syariah.


    BCA Syariah dan BAZNAS memastikan zakat diterima oleh orang yang tepat dan dapat memberikan manfaat berkelanjutan bagi pengembangan kapasitas usaha dan pemberdayaan ekonomi para mustahik untuk menjadi micropreneur yang tangguh.


    Sementara itu, Nadia Amalia Sekarsari Sekretaris Perusahaan PT Bank BCA Syariah menyampaikan, bersama BAZNAS khususnya melalui program Bank Zakat Mikro, agar dana zakat ini memberikan manfaat berkelanjutan kepada 30 mitra usaha yang kita dampingi. Sehingga para usaha mikro ini bagian dari sebuah ikhtiar untuk bisa tumbuh berkembang dan berkah dalam melaksanakan kegiatan usaha mereka.


    Kepercayaan nasabah menyalurkan zakatnya melalui BCA Syariah terlihat pada perolehan dana zakat, infak, dan sedekah (ZIS) di bulan Juni 2022 sebesar Rp98 juta meningkat dua kali lipat dibandingkan bulan yang sama pada tahun 2021.


    "Selain melalui fitur autodebet zakat yang tersedia pada produk dana, nasabah BCA Syariah juga mendapat kemudahan pembayaran zakat melalui e-channel BCA Syariah seperti mobile banking dan internet banking,” pungkasnya. (sm_r)




     
    Berita Lainnya :
  • Peduli Sampah Plastik, Yayasan WINGS Peduli Kampanyekan #PilahDariSekarang
  • Gerakan Tokopedia Hijau Tingkatkan Bisnis dan Produk Ramah Lingkungan
  • KB Bank Syariah Dapat Penghargaan Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings
  • Peduli Palestina, KNRPP Salurkan Infak Kemanusiaan Lewat BAZNAS RI
  • Datascrip Kenalkan 3 Proyektor Teknologi Laser Ramah Lingkungan
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Peduli Sampah Plastik, Yayasan WINGS Peduli Kampanyekan #PilahDariSekarang
    02 Gerakan Tokopedia Hijau Tingkatkan Bisnis dan Produk Ramah Lingkungan
    03 KB Bank Syariah Dapat Penghargaan Peringkat AAA dengan Outlook Stabil dari Fitch Ratings
    04 Peduli Palestina, KNRPP Salurkan Infak Kemanusiaan Lewat BAZNAS RI
    05 Datascrip Kenalkan 3 Proyektor Teknologi Laser Ramah Lingkungan
    06 Service di Auto2000 Berhadiah Sepeda Motor Matik Honda BeAT
    07 Baznas Salurkan 137 Ribu Paket Beras Zakat Fitrah hingga Pelosok Indonesia
    08 Smartfren Community Gelar Program Santri Ngonten 100% Kebaikan
    09 Ramadhan, BAZNAS Bersama INH Bagikan Hidangan Untuk Warga Palestina
    10 Wings Care Rilis So Fresh Minyak Angin Aromatherapy Anti Tepar Saat Mudik Lebaran
    11 Bulan Ramadan, Bank Muamalat dan BMM Gelar Aksi Sosial
    12 JES Bagikan 100 Paket Sembako Untuk Masyarakat Kurang Mampu
    13 Baznas bersama Mitratel Salurkan Paket Ramadhan dan Buka Puasa di 11 Wilayah
    14 Melalui Program “Berbagi Keberkahan Ramadhan 1445 H” AASI Salurkan Donasi Sosial 250 Juta
    15 Bangun Kebersamaan, KPN Corp Selenggarakan Acara Buka Puasa Bersama
    16 Auto2000 Operasikan 9 Posko dan 115 Bengkel Siaga 24 Jam
    17 Musim Mudik Lebaran 2024, Baznas Buka 28 Titik Pos Mudik Siaga
    18 Baznas dan Tokopedia Bagikan 5 Tips Kelola THR dengan Bijak
    19 Bulan Ramadan, Kecap Sedaap Gelar Program Berbagi di 5 Titik lokasi Jakarta dan Bandung
    20 BAZNAS Bersama TNI AL Gelar Buka Puasa Bersama Ojol dan Masyarakat Pesisir di Marunda
    21 Blibli XPO Bandung, Tawarkan Promo Smartphone dan Gadget Hingga Rp5,2 Juta
    22 Sambut Lebaran, Supersol Bersihkan Ikon Wisata Religi Provinsi Banten
     
     
    Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
    © SINGGALANG NEWS