Home Nasional Daerah Olahraga Lifestyle Teknologi Hiburan Ragam Ekonomi Video Indeks
 
Ketua PWI : Sinergi BAZNAS dan Media Mampu Tingkatkan Gerakan Cinta Zakat
Senin, 14-03-2022 - 07:10:00 WIB
Ketua PWI H. Atal S. Depari. (*)
TERKAIT:
 
  • Ketua PWI : Sinergi BAZNAS dan Media Mampu Tingkatkan Gerakan Cinta Zakat
  •  

    SinggalangNews.com, Jakarta - Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat H. Atal S. Depari mengatakan, sinergi yang terjalin antara Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) dengan awak media mampu meningkatkan Gerakan Cinta Zakat di tengah masyarakat.


    "Kolaborasi melalui peringatan Hari Pers Nasional (HPN)  yang diadakan BAZNAS ini tentu akan sangat bermanfaat untuk menyebarkan ajakan cinta zakat. Saya sangat mengapresiasi acara ini karena BAZNAS sangat menghargai peran pers," ujar Atal dalam acara peringatan HPN 2022 yang diselenggarakan BAZNAS, di Sekolah Cendekia BAZNAS, Minggu (13/3/2022).


    Turut hadir dalam acara tersebut Ketua BAZNAS RI Prof. Dr. KH Noor Achmad MA, Wakil Ketua BAZNAS RI Mo Mahdum, Pimpinan  BAZNAS RI Rizaludin Kurniawan S.Ag M.Si, Pimpinan BAZNAS RI Kol (Purn) Drs. Nur Chamdani, Sekretaris BAZNAS Ahmad Zayadi, Deputi I Bidang Pengumpulan M Arifin Purwakananta, dan Deputi II M Imdadun Rahmat.


    "Saya juga mengapresiasi BAZNAS yang telah memberikan penghargaan bagi wartawan/junalis melalui Anugerah Jurnalistik BAZNAS (AJB). Saya kira ini suatu bentuk kemitraan yang bagus sekali dengan BAZNAS," tambah Atal.


    Atal berharap, melalui kemitraan ini program-program BAZNAS dapat sukses dan lebih banyak lagi yang membayarkan zakatnya melalui BAZNAS.


    Pada kesempatan yang sama, Ketua BAZNAS RI Prof. Dr. KH. Noor Achmad, MA mengatakan, rangkaian peringatan HPN 2022 yang diselenggarakan BAZNAS ini terdiri atas media gathering, jurnalis mengajar, Anugerah Jurnalistik BAZNAS, hingga pemberian bantuan Program ZChicken BAZNAS.


    "InsyaAllah kita akan berkomitmen untuk menyelenggarakan peringatan HPN setiap tahun di SCB. Alhamdulillah acara hari ini dikemas dengan sangat baik, teman-teman wartawan sangat antusias, acara ini juga dihadiri oleh Ketua PWI Pusat dan ini sangat bagus," jelasnya.


    Menurut Prof Noor, peran BAZNAS dalam menggaungkan kebaikan zakat akan sangat terbantu dengan kolaborasi positif bersama insan media. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh awak media yang telah berkontribusi terhadap kebangkitan zakat di Indonesia serta telah menggencarkan Gerakan Cinta Zakat di seluruh negeri.


    BAZNAS menggelar sejumlah kegiatan dan program yang bertujuan sebagai ajang silaturahmi dan penyatuan pemikiran untuk kemajuan pers Indonesia.


    Pada Anugerah Jurnalistik BAZNAS 2022, memberikan penghargaan kepada 33 wartawan yang turut berkontribusi dalam perkembangan zakat melalui 11 kategori penerima penghargaan, pungkasnya. (sm_r)




     
    Berita Lainnya :
  • Rayakan Milad Ke-32th, Bank Muamalat Luncurkan Program Menabung Berhadiah Umrah
  • Acer Menjadi Solusi dan Transformasi Platform Komunitas Pendidik Guraru
  • Atas Kepercayaan Masyarakat: Pengumpulan ZIS BAZNAS pada Ramadhan 2024 tembus Rp447,9 M
  • Beli Tiket PEVS 2024 di PLN Mobile dapat Diskon Tambah Daya 60%
  • Mobil Listrik Neta V-II Meluncur di Pameran PEVS 2024 Seharga Rp200 Jutaan
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Rayakan Milad Ke-32th, Bank Muamalat Luncurkan Program Menabung Berhadiah Umrah
    02 Acer Menjadi Solusi dan Transformasi Platform Komunitas Pendidik Guraru
    03 Atas Kepercayaan Masyarakat: Pengumpulan ZIS BAZNAS pada Ramadhan 2024 tembus Rp447,9 M
    04 Beli Tiket PEVS 2024 di PLN Mobile dapat Diskon Tambah Daya 60%
    05 Mobil Listrik Neta V-II Meluncur di Pameran PEVS 2024 Seharga Rp200 Jutaan
    06 PEVS 2024: Tampilkan Beragam Aktivitas Komunitas Pengguna Kendaraan Listrik
    07 Ajang PEVS 2024, PLN Tampilkan Kesiapan Ekosistem EV di Indonesia
    08 Ofero Bangun Strategi dan Kenalkan Battery Lithium dan Unit Terbaru
    09 Perluas Layanan Keuangan Digital, DANA dan Jalin Bangun Kerjasama
    10 BAZNAS Bersama Muhammadiyah Gulirkan Program Pengembangan SDM Unggul
    11 Belajar dari Jepang, Sosialisasi Stranas Bisnis dan HAM di Indonesia Harus Masif
    12 Bus Hino RM 280 ABS Siap Menjadi Andalan Transportasi di Kalteng
    13 BAZNAS Tanggap Bencana Respons Cepat Bantu Korban Gempa Garut
    14 Membasuh Luka Palestina, Bareksa Salurkan Infak Palestina Melalui BAZNAS RI
    15 Yayasan Solidaritas Insan Peduli Salurkan Infak Palestina Rp250 Juta melalui BAZNAS RI
    16 AASI Beri Kuliah Umum Literasi Asuransi Syariah di UNTAD Palu
    17 Samsung Umumkan Ketersediaan Opsi Bahasa Indonesia Galaxy AI di Galaxy S24 Series
    18 Bangun Masa Depan, BAZNAS RI Berikan Pembinaan Karir bagi Peserta Beasiswa Cendekia
    19 Shop | Tokopedia Ungkap Tren Belanja Online Masa Ramadan-Lebaran 2024
    20 Shopee bersama Vidi Aldiano Kenalkan Program Garansi Tepat Waktu Kepada Pengguna
    21 Kemenag: BAZNAS RI Berperan Tingkatkan Kualitas Hidup Mustahik
    22 Hindari Pinjol Ilegal, UOB Dukung Literasi Keuangan Untuk Generasi Muda
     
     
    Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
    © SINGGALANG NEWS