Home Nasional Daerah Olahraga Lifestyle Teknologi Hiburan Ragam Ekonomi Video Indeks
 
BSI Salurkan Bansos Nontunai Tahun 2021 di Aceh
Jumat, 23-07-2021 - 17:55:04 WIB
TERKAIT:
 
  • BSI Salurkan Bansos Nontunai Tahun 2021 di Aceh
  •  

    PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) siap menyalurkan bantuan sosial Sembako dan Program Keluarga Harapan (PKH) kepada lebih dari 570 ribu Keluarga Penerima Manfaat (KPM) pada tahun 2021 di Provinsi Aceh. (*)


    SinggalangNews.com, Banda Aceh - Penyaluran Bansos ini merupakan komitmen BSI untuk membantu pemerintah dalam memperkuat jaring pengaman sosial bagi masyarakat yang terdampak secara ekonomi oleh Pandemi.


    Bantuan sosial nontunai ini terdiri dari penyaluran program sembako kepada lebih dari 320 ribu KPM dan Program Keluarga Harapan (PKH) kepada lebih dari 250 ribu KPM, sesuai dengan peraturan Daerah Qanun Aceh Nomor 11 Tahun 2018 tentang Lembaga Keuangan Syariah. Penyalurannya akan dimulai Juli 2021 sampai akhir tahun sejalan dengan Program Bansos Nontunai tahun 2021.


    Wakil Direktur Utama 1 Bank Syariah Indonesia, Ngatari menyampaikan terima kasih kepada seluruh stakeholders baik pusat maupun di Provinsi Aceh atas kepercayaan yang diberikan kepada BSI sebagai mitra bank dalam penyaluran bansos nontunai di Provinsi Aceh untuk pertama kali.


    “Berharap penyaluran bantuan sosial nontunai dapat terlaksana dengan baik, secara efisien, tepat sasaran, tepat jumlah, tepat waktu, dan tepat administrasi sehingga dapat membantu meringankan beban masyarakat Aceh di tengah pandemi COVID-19,” kata Ngatari dalam acara kick off ceremony dan penyerahan simbolis bantuan sosial non tunai secara daring, Jumat (23/7).


    Dalam menyalurkan bansos, BSI bersinergi bersama Kementerian Sosial, Pemerintah Daerah dan petugas Bansos dengan melibatkan jaringan BSI dan dukungan agen BRILink di seluruh Aceh.


    "Kami mengoptimalkan jumlah Agen Laku Pandai BSI Smart agar Keluarga Penerima Manfaat mudah dalam mencairkan bantuan. Selain itu kami juga mengoptimalkan 125 outlet BSI, 712 ATM BSI dan 48 agen laku pandai BSI Smart diseluruh Provinsi Aceh dan bersinergi dengan Kemensos dengan menyiapkan kontak pengaduan agar penerima lebih mudah memperoleh info mengenai bansos,” ujar Ngatari.


    Dalam menyalurkan bansos nontunai, BSI menerapkan protokol kesehatan yang ketat dan membagi zona distribusi menjadi tiga kelompok disesuaikan dengan kondisi COVID-19 masing-masing kabupaten/kota di Provinsi Aceh. Untuk zona merah BSI membatasi penyaluran bansos sebanyak 12 orang per jam, sedangkan zona oranye 15 orang per jam dan zona kuning 20 orang per jam.


    Bantuan sosial nontunai disalurkan melalui Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) terafiliasi dengan produk BSI TabunganKu Wadiah. Kartu ini memiliki beberapa fitur diantaranya tidak adanya saldo minimal dan limit, tanpa biaya pengendapan, biaya administrasi bulanan, biaya penutupan rekening dan biaya ganti buku.


    Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) untuk Bansos PKH dan Bansos sembako bisa ditransaksikan di kantor cabang BSI, ATM BSI, agen laku pandai BSI Smart secara gratis. Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bisa juga menggunakan jaringan ATM Bersama, Prima dan Link dengan tarif yang berlaku.


    BSI juga mengoptimalkan pembukaan rekening online dan mekanisme pendataan secara terpusat agar distribusi Kartu Keluarga Sejahtera (KKS) di seluruh Provinsi Aceh bisa lebih cepat. 


    Program Keluarga Harapan (PKH) merupakan bantuan sosial yang dilakukan non tunai melalui bank penyalur ke rekening atas nama Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Bansos PKH ini diberikan per tiga bulan disesuaikan dengan kriteria yang telah ditentukan. Bantuan ini dapat digunakan untuk membeli makanan bergizi, perlengkapan transport ke sekolah, modal usaha dan transport untuk mengunjungi fasilitas kesehatan.


    Program Bansos Sembako di Provinsi Aceh adalah pemberian bantuan sebesar Rp200 ribu per bulan kepada masing-masing Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Diharapkan penerima bisa membelanjakan untuk membeli bahan pangan dari sumber karbohidrat, protein hewani, nabati, vitamin dan mineral. (rel)




     
    Berita Lainnya :
  • Canon imageFORMULA DR-S250N Solusi Scan Dokumen Digital
  • Pemerintah Antisipasi Gagal Bayar dalam Pinjaman Lunak Pendidikan
  • Baznas RI Gulirkan Program Pendidikan, Kesehatan, dan Pesantren di 32 Lokasi
  • Yayasan WINGS Peduli Salurkan Bantuan Korban Banjir Cirebon
  • 450 Outlet Z-Chicken Program Baznas Penuhi Kebutuhan Masyarakat Menu Buka Pusa
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Canon imageFORMULA DR-S250N Solusi Scan Dokumen Digital
    02 Pemerintah Antisipasi Gagal Bayar dalam Pinjaman Lunak Pendidikan
    03 Baznas RI Gulirkan Program Pendidikan, Kesehatan, dan Pesantren di 32 Lokasi
    04 Yayasan WINGS Peduli Salurkan Bantuan Korban Banjir Cirebon
    05 450 Outlet Z-Chicken Program Baznas Penuhi Kebutuhan Masyarakat Menu Buka Pusa
    06 Lenovo Indonesia Bakal Kenalkan Seri Laptop Generasi Terbaru 2024
    07 214 Satgas Kemanusiaan KRI RJW-992 Terima Paket Ramadhan Bahagia Baznas
    08 Ramadhan, Baznas bersama Bango dan Royco Gelar Buka Puasa Akbar di Masjid Istiqlal
    09 Dorong Perempuan Berbuat Kebaikan Wardah Gelar Kampanye Ramadan Teruskan Langkah Baikmu
    10 MALIQ & D’Essentials Rilis Single Terbaru ‘Kita Bikin Romantis’
    11 Ini Cara Promag Edukasi Jutaan Generasi Muda Indonesia Jalankan Ramadhan Tanpa Dramaag
    12 Ini Program RTV Spesial Ramadan 1445 H
    13 Baznas RI Hadirkan Layanan Gerai Zakat Ramadhan di 26 Mall
    14 Bank Muamalat Perluas Penetrasi Bisnis di Aceh
    15 Smartphone Flagship Xiaomi 14 Segera Hadir di Indonesia
    16 ajang puteri indonesia 2024, puteri indonesia terbaik 2024, grand final puteri indonesia 2024 berhas
    17 Bawaslu Tindak 63 Kasus Pelanggaran Pidana Pemilu dan Pelanggaran Lainnya
    18 Baznas RI Tangani Masalah Bantuan Mustahik di Bukittinggi
    19 BSI Salurkan Zakat Rp222 Miliar melalui BAZNAS RI
    20 Bersama Para Pejabat Negara, Presiden Jokowi Salurkan Zakat melalui BAZNAS RI
    21 Huawei Rilis Jaringan Inti Cerdas 5.5G Pertama di Dunia
    22 Menunggu Klarifikasi Lapas Kls IIA Pematangsiantar
     
     
    Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
    © SINGGALANG NEWS