Home Nasional Daerah Olahraga Lifestyle Teknologi Hiburan Ragam Ekonomi Video Indeks
 
Dukung Program Pemerintah IKA UNPAR dan Auto2000 Gelar Vaksinasi Massal
Senin, 19-07-2021 - 20:30:42 WIB
TERKAIT:
 
  • Dukung Program Pemerintah IKA UNPAR dan Auto2000 Gelar Vaksinasi Massal
  •  

    SinggalangNews.com, Bandung - Auto2000.co.id, masa pandemi COVID-19 di Indonesia berdampak pada sektor kesehatan, ekonomi, sosial, pendidikan dan sektor kehidupan lainnya. Salah satu upaya untuk melindungi masyarakat dari virus COVID-19, dan pentingnya tercapainya kekebalan imunitas atau herd immunity, melalui program vaksinasi massal.


    Sebagai dealer Toyota terbesar di Indonesia, Auto2000 dalqm mendukung pemerintah menggelar vaksinasi massal kepada masyarakat luas, salah satunya dilaksanakan oleh Ikatan Alumni Universitas Katolik Universitas Parahyangan Bandung (IKA UNPAR) yang bekerjasama dengan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Dinas Kesehatan Kota Bandung, Rumah Sakit Santo Borromeus, Bandung dan Bandung Alumni Fight Covid 19 (BAFC19).


    Kegiatan vaksinasi massal berlangsung dalam beberapa tahapan. Dimulai dari vaksinasi massal untuk lansia di Kota Bandung pada 13, 19, dan 20 Maret 2021 silam, dilanjutkan dengan vaksinasi massal untuk karyawan UNPAR pada 24-27 Maret 2021.


    Vaksinasi massal terus berlanjut ke fase-fase berikutnya untuk menjangkau kelompok masyarakat umum yang lebih luas dengan target penerima vaksin lebih dari 15.000 orang dan selesai dalam jangka waktu 5 bulan.


    Melanjutkan peta jalan vaksinasi massal IKA UNPAR, pada 16-17 Juli 2021 bertempat di Sekolah Talenta, Jl. Taman Kopo Indah 3, Bandung. IKA UNPAR, BAFC19 dan Auto2000 melaksanakan kegiatan vaksinasi untuk umum. Kegiatan ini mendapatkan tanggapan positif dari masyarakat Bandung sekitarnya, terlihat dari antusias peserta vaksin yang mencapai jumlah lebih dari 2000 orang.


    “Salah satu bentuk kepedulian Auto2000 dalam mengatasi pandemi COVID-19 adalah dengan mendukung kegiatan vaksinasi massal, salah satunya bersama IKA UNPAR dan vaksinator terkait. Berharap, vaksinasi massal ini dapat melindungi masyarakat dan membantu mempercepat pemulihan Indonesia dari berbagai dampak negatif akibat pandemi COVID-19,” kata Ivan Petrus Sadik, Chief Operation Auto 2000 sekaligus Ketua Umum IKA UNPAR, Sabtu (17/7).


    Dalam periode 4 bulan terakhir, IKA UNPAR bersama BAFC19 telah melaksanakan kegiatan vaksinasi di lebih dari 12 Kota/Kabupaten di Jawa Barat. Manfaat dari kegiatan ini telah banyak dirasakan oleh masyarakat khususnya warga Jawa Barat. Indonesia sehat, Indonesia maju, pungkasnya. (sm_r)




     
    Berita Lainnya :
  • Peduli Palestina, KNRPP Salurkan Infak Kemanusiaan Lewat BAZNAS RI
  • Datascrip Kenalkan 3 Proyektor Teknologi Laser Ramah Lingkungan
  • Service di Auto2000 Berhadiah Sepeda Motor Matik Honda BeAT
  • Baznas Salurkan 137 Ribu Paket Beras Zakat Fitrah hingga Pelosok Indonesia
  • Smartfren Community Gelar Program Santri Ngonten 100% Kebaikan
  •  
    Komentar Anda :

     
    + Indeks Berita +
    01 Peduli Palestina, KNRPP Salurkan Infak Kemanusiaan Lewat BAZNAS RI
    02 Datascrip Kenalkan 3 Proyektor Teknologi Laser Ramah Lingkungan
    03 Service di Auto2000 Berhadiah Sepeda Motor Matik Honda BeAT
    04 Baznas Salurkan 137 Ribu Paket Beras Zakat Fitrah hingga Pelosok Indonesia
    05 Smartfren Community Gelar Program Santri Ngonten 100% Kebaikan
    06 Ramadhan, BAZNAS Bersama INH Bagikan Hidangan Untuk Warga Palestina
    07 Wings Care Rilis So Fresh Minyak Angin Aromatherapy Anti Tepar Saat Mudik Lebaran
    08 Bulan Ramadan, Bank Muamalat dan BMM Gelar Aksi Sosial
    09 JES Bagikan 100 Paket Sembako Untuk Masyarakat Kurang Mampu
    10 Baznas bersama Mitratel Salurkan Paket Ramadhan dan Buka Puasa di 11 Wilayah
    11 Melalui Program “Berbagi Keberkahan Ramadhan 1445 H” AASI Salurkan Donasi Sosial 250 Juta
    12 Bangun Kebersamaan, KPN Corp Selenggarakan Acara Buka Puasa Bersama
    13 Auto2000 Operasikan 9 Posko dan 115 Bengkel Siaga 24 Jam
    14 Musim Mudik Lebaran 2024, Baznas Buka 28 Titik Pos Mudik Siaga
    15 Baznas dan Tokopedia Bagikan 5 Tips Kelola THR dengan Bijak
    16 Bulan Ramadan, Kecap Sedaap Gelar Program Berbagi di 5 Titik lokasi Jakarta dan Bandung
    17 BAZNAS Bersama TNI AL Gelar Buka Puasa Bersama Ojol dan Masyarakat Pesisir di Marunda
    18 Blibli XPO Bandung, Tawarkan Promo Smartphone dan Gadget Hingga Rp5,2 Juta
    19 Sambut Lebaran, Supersol Bersihkan Ikon Wisata Religi Provinsi Banten
    20 Sekarang! Beli Tiket XXI Makin Mudah dengan DANA
    21 Menjelang Lebaran Baznas RI Salurkan Zakat Fitrah kepada 250 Mustahik di Kampung Mongol Bogor
    22 Tokopedia Berikan Tips Mudik Lebaran dengan Aman dan Nyaman
     
     
    Redaksi | Pedoman Media Siber | Indeks Berita
    © SINGGALANG NEWS